Jumat, 28 Januari 2011

PS3 MENJADI SUPER KOMPUTER

Angkatan Udara AS telah mengubah sekira 2.000 konsol game Sony PlayStation menjadi sebuah super komputer yang dapat membantu  menjalankan tugas militer.
           Komputer terbaru itu dinamakan Condor dan telah ditransformasi sedemikian rupa di dalam laboratorium penelitian Angkata Udara AS (AFRL) di New York untuk memulai langkah pemangkasan biaya operasional militer dan menciptakan lingkungan hijau dengan penggunaan teknologi konvensional.

Condor diklaim menggunakan sekira 1,760 unit prosesor Sony PlayStation 3 yang dilengkapi dengan teknologi high-end. Dengan demikian perangkat ini akan memiliki kecepatan 50.000 kali lebih cepat ketimbang laptop biasa.

             Perangkat baru ini dipercaya sebagai salah satu dari 34 superkomputer yang paling canggih di dunia. Condor akan menangani tugas militer seperti riset artificial intelligence, deteksi pengenalan pola, dan analisa gambar dari sistem pertahanan dengan kapasitas yang besar.

             "Pembuatan perangkat ini memang cukup murah dibanding perangkat lain dengan fungsi yang sama beratnya. Selain itu Condor juga hanya mengonsumsi sepersepuluh dari daya yang dibutuhkan oleh superkomputer lain," ujar Direktur High Power Computing AFRL, Mark Barnell.

             Menurut Barnell, total pembiayaan sistem komputer Condor ini hampir sebesar USD2 juta, atau lebih murah 10-20 kali lipat dibanding biaya pembuatan superkomputer sejenis.

             "Superkomputer ini merupakan bukti inisiatfi bagian penelitian militer AS untuk mencari segala kemungkinan penggunaan perangkat semurah mungkin. Bahkan Condor bisa dibilang sebagai superkomputer yang memiliki kecepatan lebih daripada yang ada di Departemen Pertahanan AS," ujar Barnell.

             "Pemilihan konsol game PlayStation adalah karena di dalamnya terdapat chip Cell BE, sebuah teknologi inovatif yang dapat mengakselerasikan aplikasi multimedia dengan sangat baik," tandasnya.

Ia mengungkapkan, AFRL tertarik mengembangkan superkomputer dari PlayStation 3 karena ada komponen chip Cell BE. Komponen ini memiliki kekuatan yang luar biasa untuk mengakselerasi aplikasi multimedia yang kebetulan sangat dibutuhkan Angkatan Udara AS. Ia menambahkan, lembaga lain yang memiliki superkomputer berkemampuan setara Condor adalah Departemen Pertahanan AS.

Selama ini Sony selalu mengutarakan betapa konsol PS3 mereka bisa digunakan untuk apapun. Sekarang, kebanggaan Sony tentu akan bertambah setelah mengetahui fakta yang satu ini.

"Dulunya komputer super itu adalah sesuatu yang unik dengan prosesor yang juga unik. Dengan menggunakan kelebihan dari pangsa pasar yang sedang berkembang, pasaran game, kami berhasil menurunkan biaya dari US$3 menjad US$2 setiap gigaFLOPS," komentar Linderman.

Mark Barnell, direktur Air Force Research Laboratory di Wright-Patterson Air Force Base, Ohio - di mana komputer ini diresmikan awal bulan ini - mengatakan bahwa komputer juga mampu membaca 20 halaman per detik dengan sampai 30 persen dari karakter dihapus dan pemulihan semua kata tanpa kesalahan.The "Condor Cluster" adalah energi yang efisien dan pada $ US2 juta, memiliki harga jauh di bawah bahwa peralatan komputasi tradisional. (koenk/)


Jika Anda memasuki markas besar Angkatan Udara Amerika Serikat, Anda mungkin akan terkejut menemukan sebuah ruangan yang berisikan ribuan Playstation 3 yang ditata dengan rapi, penuh dengan kabel yang saling terhubung satu sama lain. Anda tidak salah melihat, apa yang Anda saksikan adalah sebuah superkomputer baru dari Militer Amerika, dengan kode nama Condor Cluster.
 
Condor Cluster berisikan 1.760 PS3 yang dihubungkan dengan kurang lebih 168 GPU terpisah dan 84 coordinating servers. Kegunaannya? Militer Amerika, khususnya Angkatan Udara akan bergantung pada Condor Cluster untuk menghasilkan kemampuan melakukan proses gambar radar dan satelit beresolusi tinggi dengan kecepatan yang jauh lebih tinggi, dari yang membutuhkan waktu berjam-jam menjadi beberapa detik. Condor Cluster yang merupakan superkomputer ke-33 terbesar di dunia ini juga mampu menghasilkan alogaritma untuk mengidentifikasikan objek-objek yang terbang di angkasa.

Tetapi jangan membayangkan militer Amerika membeli 1.700 ini di toko game terdekat. Mereka secara langsung bekerja sama dengan Sony untuk mengembangkan mesin PS3 ini dengan tanpa slot blu-ray. Teknologi ini juga memberikan penghematan bagi militer Amerika, karena teknologi PS3 yang dihadirkan akan jauh lebih murah untuk mengembangkan PS3 dibandingkan membangun superkomputer dari awal.
DAFTAR PUSTAKA : 



NAMA            : YUDHA PURNAMA
NIM                 : 1010651027
KELAS           : TI / A


1 komentar:

PTI Kelas A mengatakan...

INI BARU NAMANYA ARTIKEL SIP!!!!!!!!!!!!!!!

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.